Wisata Alam Gunung Puntang berada di Desa Cimaung, Kecamatan Banjaran, Kabupaten Bandung. Dari pusat Kota Bandung kurang lebih memerlukan waktu sekitar 2 jam untuk mencapai Kecamatan Banjaran. Setelah sampai di Banjaran, jalan yang dituju adalah jalan menuju Pangalengan, setelah sampai di pertigaan Cimaung belok ke kiri.
Pada masa penjajahan pernah didirikan stasiun pemancar Radio Malabar yaitu sebuah stasiun radio yang menjadi pusat komunikasi pemerintahan Hindia Belanda, tepatnya pada periode 1917- 1929. Konon, siaran radio dari tempat ini dapat terdengar hingga ke negeri Belanda yang berjarak 12.000 km jauhnya. Hingga kini di kaki Gunung Puntang masih bisa ditemukan puing-puing bangunannya. Ikon lain di tempat ini, salah satunya adalah sisa struktur dinding kolam berbentuk hati yang kini dikenal dengan nama Kolam Cinta.
Karakter cuaca disini bisa dibilang basah, kabut dan hujan senantiasa menyapa. Saat hiking atau mendaki siap-siap lah membawa raincoat atau ponco. Begitu juga waktu kami mendaki, disambut gerimis dan kabut kala naik serta dilepas hujan besar saat turun. Bagi yang tak terbiasa kondisi ini akan terasa menyiksa. Tapi ada sebagian dari diri saya yang merindukan cuaca ini. Sudah terlalu lama tak bercengkerama dengan kabut, hujan dan pegunungan. Jadilah perjalanan bulan November 2012 ini seperti menemui teman-teman lama. Saya tahu mereka tak pernah berniat mencelakakan, hanya mengingatkan agar selalu waspada.